result published: 28 Aug 2009 Bagaimana Pertama Kali Anda mengenal Kayu? Ingin mengetahui bagaimana kebanyakan pembaca mengerti tentang perkayuan adalah alasan dibukanya polling ke-4 dengan pertanyaan 'Bagaimana Pertama Kali Anda Mengenal Kayu?'... Tentu saja jawaban akan sangat beragam, demikian pula pilihan yang disediakan. Sebanyak 116 pembaca bersedia meluangkan waktu untuk menjawab. Paling besar pelajaran kayu diperoleh dari Buku perkayuan, yang walaupun menurut tentangkayu.com buku-buku perkayuan masih belum tersedia begitu banyak di toko semisal Gramedia atau Gunung Agung. Rincian hasil polling:
Informasi melalui internet ternyata belum menjadi sumber yang dominan bagi penggemar kayu. Di sini tentangkayu.com melihat adanya peluang untuk semakin menjadi yang terdepan dan terakurat dalam hal penyediaan informasi perkayuan baik untuk urusan bisnis maupun pendidikan. Semoga harapan tersebut akan bisa dilaksanakan dengan dukungan pula dari beberapa pembaca tentang diterbitnya tentangkayu.com menjadi sebuah buku. Terima Kasih atas dukungan para pembaca setia tentangkayu.com |